Salah satu cara untuk mempercepat dan mengotimalkan loading blog adalah dengan compress HTML. Meng-compress HTML itu diantaranya menghapus spasi yang tidak perlu, menghapus tag akhir atau start tag yang tidak perlu atau menghapus komentar yang tidak perlu dari kode HTML.

Compress HTML Jekyll Blog

Nah, untuk blog Jekyll di Github Pages kita bisa melakukan compress HTML dengan langkah-langkah di bawah ini.

Langkah Pertama

Silahkan download compress.html versi terbaru dari sini. Kemudian unzip file compress.html yang Anda download tadi.

Langkah Kedua

Silahkan upload file compress.html di bagian _layouts dan masih di _layouts silahkan edit file default.html kemudian tambahkan kode YAML di bawah ini di paling atas

---
layout: compress
---

Langkah Ketiga

Silahkan edit file _config.yml dan masukan kode di bawah ini

# html minify
compress_html:
  clippings: all
  comments: all
  endings: []
  profile: false

Jika Anda menggunakan kode perangkap iklan silahkan tambahkan kode di bawah ini

  ignore:
  comments: ["<!--</body>-->"]

Sehingga menjadi seperti di bawwah ini

# html minify
compress_html:
  clippings: all
  comments: all
  endings: []
  profile: false
  ignore:
  comments: ["<!--</body>-->"]

Selesai, sekarang silahkan cek source code blog Anda.